website statistics
24.4 C
Indonesia
Wed, 24 April 2024
close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

24.4 C
Indonesia
Wednesday, 24 April 2024 | 0:46:12 WIB

Bermodus Jadi Petugas PLN, Warga Ciputat Tangerang di Rampok

Tanggerang | detikNews – Sebuah kejahatan terjadi di Bukit Nusa Indah Kavling, RT/RW 001/015, Kelurahan Serua, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan.

Pada hari Minggu, 12 Maret 2023, sekitar pukul 14.00 WIB, sekelompok perampok menggasak perhiasan dari rumah seorang warga. Mereka menyamar sebagai petugas PLN untuk merampok rumah tersebut.

Menurut Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Agung Nugroho, pelaku berhasil memasuki rumah dengan menyamar sebagai petugas PLN. Kemudian mereka masuk ke kamar dan mengambil perhiasan korban yang terletak di laci meja rias.

Baca juga:  Gegara Duit Rp. 2 ribu, Sosok Pemalak Sopir Boks di Penjaringan yang Viral Ditangkap

Saat kejadian, ada seorang saksi yang sedang berada di dalam rumah dan melihat empat orang yang mengaku sebagai petugas PLN. Saksi tersebut mempersilakan para pelaku masuk ke halaman rumah untuk mengecek tempat pemasangan tiang listrik yang rencananya akan dipasang di bak sampah halaman rumah korban,ujar Kompol Agung Nugroho, Senin (13/03/2023)

Namun, lanjutnya,  saat saksi sedang mengobrol dengan para pelaku, salah satu dari mereka masuk ke dalam rumah melalui pintu samping. Saksi melihat bahwa salah satu pelaku keluar dari rumah sambil menyembunyikan sesuatu di balik bajunya. Saksi langsung berteriak maling.

Baca juga:  Kecam Keras Tindakan Kekerasan Oknum Komite SDN Parakan Tiga Kepada Tiga Jurnalis, Ketua DPC PWRI Bogor Meminta Polisi Segera Menangkap Para Pelaku

“Para pelaku langsung kabur setelah mendengar teriakan tersebut,” terangnya.

Dalam aksinya, para pelaku berhasil menggondol perhiasan milik korban seperti kalung, cincin, dan gelang emas, serta emas batangan sekitar 20 gram. Kini, polisi sedang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memburu para pelaku untuk dimintai keterangan.

Kejadian seperti ini sangat merugikan korban dan membahayakan keamanan lingkungan sekitar. Oleh karena itu, kita harus selalu waspada dan berhati-hati terhadap orang yang mencurigakan. Jangan mudah terkecoh dengan orang yang mengaku sebagai petugas atau pihak yang berwenang tanpa melakukan verifikasi terlebih dahulu. Kita harus mengutamakan keselamatan dan keamanan diri serta keluarga kita. (saepuin)

Baca juga:  Hasil Curian Belum Sempat Dijual, CAB Digelandang Masuk Bui Polsek Medan Area
Baca detikNews.co.id di Google Newsspot_img
Facebook Comment

Berita Terpopuler

Berita terbaru
Berita Terkait