21.4 C
Indonesia
Sel, 28 Maret 2023
close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

21.4 C
Indonesia
Selasa, 28 Maret 2023 | 5:45:44 WIB

Pengunjung RHU dan juga Warkop Harus Tahu Aturan-aturan yang di Tetapkan Walikota saat Malam Pergantian Tahun

Surabaya | detikNews – Saat malam pergantian tahun 2022 ke 2023 kegiatan masyarakat dibatasi. Namun, Pemkot Surabaya tetap mengimbau warga merayakan di rumah masing-masing bersama keluarga.

Walikota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan selama Nataru kegiatan RHU dibatasi. Semua aktivitas RHU dibatasi hingga pukul 02.00 WIB.

Untuk Natal dan Tahun Baru semua RHU operasionalnya dibatasi. Semua aktivitas kegiatan selesai pada pukul 02.00 WIB,” kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi di ruang kerjanya, Kamis. (29/12/2022).

RHU sudah ada batas waktunya. Makanya saya sampaikan ke Satpol PP agar disosialisasikan, kalau sampai melanggar, tutup seminggu. Sanksinya ditutup, kalau RHU-nya melanggar,” kata Wali Kota.

Baca juga:  Dishub Kota Baubau Promosi Tertib dan Lancar Lalu Lintas

Selain itu, ia melanjutkan, aplikasi Peduli Lindungi harus digunakan dalam aktivitas rekreasi dan hiburan umum dan protokol kesehatan wajib dijalankan dalam kegiatan tersebut.

Jika tetap mau keluar dan merayakan tahun baruan, masyarakat harus tahu aturan-aturan yang ditetapkan saat malam pergantian tahun.

Surat edaran Pemerintah Kota Surabaya juga mengatur pelaksanaan kegiatan usaha akomodasi hotel serta restoran/rumah makan dan/atau kafe.

Baca juga:  Mukhlis Takabeya Apresiasi Kegiatan Qurban Alumni SMPN 1 MTG leting 91

Pada malam tahun baru, pemilik, pengelola, dan pelaku usaha akomodasi hotel serta restoran/rumah makan dan/atau kafe tidak boleh menyelenggarakan kegiatan besar yang menghadirkan banyak orang, mewajibkan penggunaan aplikasi Peduli Lindungi, dan menaati protokol kesehatan.

Tempat umum seperti, Warkop, warung makan, gerai pedagang kaki lima, lapak jajanan, dan tempat sejenis diizinkan buka dengan pengunjung maksimal 100 persen dari kapasitas tempat dengan syarat protokol kesehatan tetap diterapkan.

Baca juga:  Acara Kick Off Program Pemagangan Dalam Negeri Tahun 2022 Dihadiri Wabup Asahan, Ini Pesan Menteri Tenaga Kerja RI ....!!!

Di tempat pariwisata dan obyek daya tarik wisata, kegiatan juga boleh dilaksanakan dengan pengunjung maksimal 100 persen dari kapasitas tempat dengan syarat aplikasi Peduli Lindungi digunakan dan protokol kesehatan diterapkan.

Pengelola obyek daya tarik wisata juga diminta secara berkala mengecek keamanan/keselamatan fasilitas serta wahana permainan

Jika menghadapi kondisi darurat dan membutuhkan pertolongan pada malam tahun baru, warga Kota Surabaya diminta menghubungi pos polisi terdekat, pusat panggilan kepolisian 110, atau pusat komando 112.(okik)

Baca detikNews.co.id di Google Newsspot_img
Facebook Comment

Berita Terpopuler

Berita terbaru