website statistics
22.4 C
Indonesia
Sat, 4 May 2024
close

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

22.4 C
Indonesia
Saturday, 4 May 2024 | 4:57:53 WIB

Jalan Kampung Gabus Desa Kedung: Tahun-Tahun Terlupakan, Kerusakan Memburuk Tanpa Perbaikan

Tangerang | detikNews – Keadaan jalan di Kabupaten Tangerang saat ini sangat memprihatinkan, di mana sejumlah area terlihat tidak mendapat perhatian memadai dari Pemerintah dan terkesan dibiarkan begitu saja. Salah satu contohnya adalah Jalan Kampung Gabus yang terletak di Desa Kedung, Kecamatan Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang.

Akhmad (25), seorang pengendara yang melintas, menyatakan bahwa jalan ini merupakan ancaman serius bagi warga sekitar yang melintas, baik mereka yang merupakan bagian dari masyarakat maupun para petani setempat.

Baca juga:  Kades Braja Gemilang Bersama Warga Kompak dan Antusias Gotong Royong Memperbaiki Jalan yang Berlubang

“Jalan ini sudah tidak layak untuk dilalui karena kerusakannya sangat parah, dengan lereng yang miring, lubang besar yang mengganga, dan bahkan rumput tumbuh di permukaannya,”ujarnya, Jumat (18/08/2023)

Hal senada juga diungkapkan seorang warga dari Kampung Gabus, Puin, ia mengungkapkan bahwa warga sangat berharap agar pemerintah segera mengambil tindakan tegas untuk mengatasi keluhan-keluhan masyarakat sekitar.

Baca juga:  Revitalisasi Jembatan Otista Berdampak, Kepadatan Lalu Lintas di Bogor pada Akhir Pekan Turun 12,92%

Dia merasa heran bahwa jalan yang sudah dalam kondisi  memprihatinkan selama bertahun-tahun, namun hingga saat ini belum ada upaya perbaikan yang dilakukan.

“Warga khawatir bahwa kerusakan parah pada jalan ini dapat mengakibatkan korban jiwa. Warga berharap agar pemerintah, baik tingkat pusat maupun daerah, segera merespon keluhan masyarakat ini. Mereka meminta agar pemerintah tidak mengabaikan keluhan masyarakat dan segera mengambil tindakan yang diperlukan,” pungkasnya.

Baca juga:  Temuan Mengerikan! Siswa SMP Temukan Mayat dalam Kondisi 'Terkubur' di Kebun Bambu Desa Munjul, Solear, Kabupaten Tangerang

Sebelumnya, sudah ada tanggapan dari Camat Gunung Kaler terkait jalan ini, namun hingga saat ini belum ada penjelasan pasti mengenai kapan perbaikan jalan ini akan dilaksanakan. (Saepuin)

Baca detikNews.co.id di Google Newsspot_img
Facebook Comment

Berita Terpopuler

Berita terbaru
Berita Terkait